Hukum & Politik

Berikut Harta Kekayaan Kandidat di Pilkada Rejang Lebong

Bengkulusatu.id, Curup – Rabu (4/11) siang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong, resmi merilis Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) khususnya pada Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rejang Lebong.

“Sebenarnya, Pasangan Calon berhak menyampaikan laporan harta kekayaannya sendiri, atau diumumkan oleh KPU melalui surat kuasa. Alhamdulillah, kemarin terakhir, seluruh Paslon telah memberikan Surat Kuasa dan mengizinkan KPU untuk mengumumkan harta kekayaan yang dilaporkan ke KPK melalui aplikasi LHKPN,” terang Komisioner KPU RL, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan, Visco Putra Alexander, S.Ip., M.Si.

Berikut ini, Bengkulusatu.id urutkan berdasarkan harta kekayaan terbanyak hingga yang paling sedikit : 

1. Dr. H. M. Faisal Manaf, SE., MM. MCDO., (Calon Bupati nomor urut 1) dengan harta kekayaan mencapai Rp.50.078.000.000.
2. M. Fikri Thobari, SE., (Calon Bupati nomor urut 4) dengan harta kekayaan mencapai Rp.13.602.953.208.
3. Fatrolazi, SE., (Calon Wakil Bupati nomor urut 1) dengan harta kekayaan mencapai Rp.6.161.014.000.
4. H. Ruswan YS, S.Sos., (Calon Wakil Bupati nomor urut 2) dengan harta kekayaan mencapai Rp.5.187.500.000.
5. Hendra Wahyudiansyah (Calon Wakil Bupati nomor urut 3) dengan harta kekayaan mencapai Rp.2.757.190.019.
6. Drs. Syamsul Effendi, MM., (Calon Bupati nomor urut 3) dengan harta kekayaan mencapai Rp.2.643.638.252.
7. Tarsisius Samuji, S.Pd., (Calon Wakil Bupati nomor urut 4) dengan harta kekayaan mencapai Rp.992.821.687.
8. Hj. Susilawati, SE., (Calon Bupati nomor urut 2) dengan harta kekayaan mencapai Rp.377.263.700.

“KPU Rejang Lebong hanya mengumumkan harta kekayaan yang dilaporkan Paslon ke KPK melalui LHKPN, yang meliputi harta bergerak, harta tidak bergerak, dan kas yang dimiliki oleh Pasangan Calon,” tandasnya. [BN1]

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button