Company

Tak Hadiri Pengesahan APBD TA 2022, Pejabat Pemkab Lebong Bakal Disanksi?

Bengkulu Satu – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lebong tahun anggaran (TA) 2022 telah disahkan, Jum’at (26/11/2021). Namun disayangkan, pada pengesahan APBD tersebut banyak pejabat di jajaran Pemkab Lebong yang tidak menghadiri.

Ini terlihat dari ungkapan kekecewaan Bupati Lebong, Kopli Ansori dalam pidatonya pada rapat paripurna tersebut. Di hadapan 19 anggota DPRD Lebong yang hadir, Bupati menyampaikan permohonan maafnya karena banyak pejabat dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berfungsi menjalankan program-program yang ada di dalam APBD tersebut nantinya banyak yang absen alias tidak menghadiri paripurna.

Masih dalam paripurna tersebut pun Bupati Kopli Ansori langsung meminta Sekda Kabupaten Lebong, H Mustarani Abidin untuk melakukan evaluasi kedepannya kepada para pejabat tersebut, agar hal demikian tidak terulang kembali.

“Kepada Bapak Sekda Kabupaten Lebong, ini paripurna pengesahan APBD perdana kami sejak dilantik tahun 2021, saya berharap untuk kedepannya para OPD, ya mohon pak sekda menimbang kembali mengapa terjadi seperti ini, apakah (OPD, red) tidak menerima apa yang kita laksanakan (pengesahan, red) hari ini,” ucap Bupati Lebong Kopli Ansori dalam paripurna tersebut.

Atas hal tersebut, Sekda Lebong H Mustarani pun mengatakan, bahwasanya dirinya sudah menugaskan dari BKPSDM untuk mendata absen yang ada pada sidang paripurna, nantinya akan dilanjutkan dengan tindakan yang lebih tegas.

“Saya sudah ingatkan melalui grup WA, dan begitulah adanya, nantinya ini akan menjadi bahan evaluasi kami,” ungkap Sekda usai rapat paripurna tersebut.

Saat disinggung dengan sanksi bagi OPD yang tidak hadir, Mustarani hanya menyampaikan apabila OPD terkait nantinya mendapatkan teguran serta hasil evaluasi akan disampaikan ke Bupati.

“Yang jelas akan dikirim surat teguran, karena tidak ada alasan kenapa mereka tidak hadir dalam sidang Paripurna pada har ini,” tutup Mustarani.

Adapun struktur APBD Lebong TA 2022 untuk pendapatan Rp. 661.134.362.268, Belanja Rp.665.550.773.978 dan Pembiayaan Rp. 4.416.411.710. Dimana APBD Lebong TA 2022 ini nantinya, akan diarahkan untuk 3 program prioritas, meliputi sektor Pertanian, Pendidikan dan Kesehatan. [Traaf]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button